Postingan

Harga dan Spesifikasi Lengkap Honor 8X Versi Indonesia

Gambar
Honor 8X akhirnya resmi hadir di Indonesia lewat acara peluncuran yang digelar di Jakarta, Selasa (6/11/2018). Ponsel ini digadang-gadang oleh Honor sebagai "flagship killer". Salah satu yang diandalkan Honor 8X untuk menyaingi ponsel flagship adalah bingkai (bezel) layar tipis, hanyaselebar 4,25 mm di sisi bawah, sementara di sisi kanan dan kiri lebih tipis lagi.  Dengan bingkai tersebut, ukuran layarnya pun bisa dibuat 6,5 inci. Honor mengklaim bahwa rasio layar terhadap bodi di Honor 8X mencapai 91 persen sehingga layar sangat mendominasi bagian muka perangkat. Selain ukuran display tadi, Honor 8X juga menjagokan modul kamera ganda belakang yang berkonfigurasi 20 megapiksel (f/1.8) dan 2 megapiksel. Kamera kedua dengan resolusi lebih kecil digunakan sebagai pendeteksi jarak obyek untuk penerapan efek bokeh. Untuk memenuhi kebutuhan selfie, Honor 8X menyediakan kamera 16 megapiksel yang termuat di bagian poni di atas layar bersama earpiece. Kamera Honor 8X ditunja

Redmi Note 7 Hancur Berantakan Ketika Dibengkokkan

Gambar
Redmi Note 7 merupakan produk pertama Redmi setelah resmi menjadi sub-brand baru Xiaomi. Branding ponsel tangguh yang digaungkan saat awal peluncurannya cukup meyakinkan. Melalui beberapa video yang beredar, Redmi Note 7 terlihat perkasa meski dilempar atau dihantam benda tumpul. Salah satu video bahkan menampilkan salah satu petinggi Xiaomi, Lin Bin yang mencoba memecahkan buah kenari menggunakan Redmi Note 7. Ada pula video yang menampilkan Bin melempar Redmi Note 7 dari tangga yang terlindung dengan keranjang sampah dan masih tampak baik-baik saja secara fisik. Namun, hasil yang berbeda terlihat jelas dari video bikinan Zack Nelson di kanal YouTube Jerry Rig Everything yang mendapati Redmi Note 7 babak belur setelah melalui beberapa tahap penyiksaan. Di tahap awal, yakni uji gores layar dengan pisau, Redmi Note 7 lolos kualifikasi. Layar berbentang 6,3 inci itu baru tergores saat menghadapi benda tajam dengan skala kekerasan 7 (Mohs). Masih dengan pisau, Nelson kemudian mengg

SPARTIKA REWIND

Gambar
Kegiatan ini dimulai oleh sekelompok anak, salah satu pencetus ide ini adalah Muhammad ravendo dari kelas 9.2 dan di bantu oleh beberapa temannya. mereka membuat ini kurang lebih 1 bulan dan proses editing kurang lebih  2 bulan.  dan sudah di tonton oleh lebih dari 970x ditonton 

HUAWEI P30 DAN P30 PRO

Gambar
Huawei akhirnya memboyong kedua smartphone flagship terbarunya, P30 dan P30 Pro. Kedua smartphone terbaru besutan vendor asal Tiongkok ini, diperkenalkan di Paris Convention Center, Prancis, Selasa (26/3) pukul 14.00 waktu setempat.Seperti seri pendahulunya, P20 dan P20 Pro, Huawei tetap mengedepankan teknologi kamera pada smartphone ini. Perusahaan juga masih menggandeng Leica sebagai brand kamera premium untuk menggarap lensa kamera smartphone tersebut. Adapun highlight yang ditonjolkan pada P30 dan P30 Pro adalah konfigurasi kameranya yang semakin mumpuni berkat resolusi 40MP berbekal teknologi SuperSensing. Huawei P30 juga memiliki kemampuan zoom canggih, mulai dari 3x optical zoom, 5x hybrid zoom, dan 10x digital zoom. Baik Huawei P30 dan P30 Pro tersedia dalam beberapa varian. P30, misalnya, tersedia dalam varian RAM6GB dan memori internal 128GB. Adapun untuk P30 Pro tersedia dalam opsi varian RAM 8GB dengan memori internal 128GB, RAM 8GB dengan memori internal 256GB, dan

Bocoran Samsung Galaxy M20, M30 dan M50, Untuk Saingi Xiaomi dan Honor?

Gambar
Beberapa hari yang lalu Samsung dikabarkan sedang mempersiapkan smartphone generasi mendatangnya yang akan disebut Samsung  Galaxy M.  Sebelumnya, disebutkan bahwa Samsung  Galaxy M  akan menggantikan  smartphone seri line-up  Samsung On-Series. Kini, sebuah kabar terbaru yang beredar di online menyebutkan bahwa debut dari Samsung  Galaxy M akan membawa dua nomor model “SM-M205F” dan “SM-M305F”. Kedua smartphone ini disebut dengan Samsung Galaxy M20 dan Samsung Galaxy M30. Dan satu model yang lain yang  menjadi model yang ketiga  yang akan diperkenalkan oleh Samsung adalah  Samsung Galaxy M50 yang akan dibekali dengan layar AMOLED. Berdasarkan  bocoran informasi terbaru, ketiga smartphone Galaxy M Series ini dibedakan berdasarkan  pilihan penyimpanan, spesifikasi, fitur dan dimensinya. Bersamaan dengan memiliki rencana untuk memperkenalkan  model Galaxy M-Series, Samsung dikabarkan berniat untuk  “mematikan”  smartphone line-up Samsung Galaxy J-Series.  Strategi it